Jumat, 28 November 2014

Kepribadian Wanita Dari Matanya



Setiap orang tentunya telah memiliki bagian atau organ dalam tubuhnya yang sama dengan orang lain di sekitarnya. Namun meskipun memiliki jumlah, bentuk dan juga fungsi yang sama, setiap organ ini memiliki ciri sendiri yang bisa membuatnya terlihat berbeda dengan yang lain. Salah satunya adalah bentuk mata. Banyak bentuk mata yang kita ketahui seperti mata sipit, lebar dan lainnya. Namun ternyata bentuk mata tidak hanya menunjukkan ciri seseorang, namun juga bisa menunjukkan adanya kepribadian seseorang dan yang akan kita bahas kali ini adalah berkaitan dengan wanita. Berikut ini akan kami sampaikan beberapa kepribadian wanita yang bisa dilihat dari bentuk matanya.
1. Mata Menonjol
Bentuk mata pertama yang bisa menjelaskan mengenai kepribadian seorang wanita adalah bentuk mata yang menonjol. Ya, mungkin sebagian Anda biasanya menyamakan antara mata lebar dengan mata menonjol, namun sebenarnya hal ini adalah hanya berbeda. Mata lebar ini adalah mata yang memiliki kelopak yang lebar, sedangkan mata menonjol ini adalah keadaan bola mata yang sedikit lebih menonjol. Mata menonjol ini bisa memberikan penjelasan bahwa wanita yang memilikinya adalah wanita yang penuh dengan ekpresif dan juga memiliki tingkat keterbukaan serta kejujuran yang tinggi karena jarang sekali wanita bermata menonjol ini melepaskan pandangan dari teman bicaranya. Hal yang tak kalah unik berkaitan dengan mata menonjol ini adalah wanita ini biasanya lebih suka menjalin hubungan dengan orang yang baru dan mudah untuk beradaptasi.
2. Mata Dalam
Berkebalikan dengan mata menonjol yang telah kita bahas sebelumnya, kali ini kita akan membahas mengenai wanita yang memiliki bentuk mata menjorok ke dalam. Ya, mungkin bentuk mata yang satu ini banyak Anda jumpai bukan dimana seseorang wanita memiliki cekungan lebih kedalam daripada mata normal dan biasanya wanita yang memiliki mata seperti ini cenderung untuk memakai make up yang sedikit terang sehingga tidak terlalu menunjukkan cekungannya. Namun mata yang menjorok kedalam yang dimiliki wanita ini bisa menunjukkan bahwa wanita tersebut memiliki sifat yang mudah membuat orang nyaman, terlihat dari matanya yang seolah terlihat teduh. Selain itu, wanita yang memiliki cekungan dalam di matanya ini lebih senang untuk menjaga privasi dalam hidupnya sehingga banyak selebriti wanita yang memiliki mata ini tidak suka disorot dengan gossip mengenai dirinya.
3. Mata Berdekatan
Bentuk mata yang bisa dibedakan dari jarak antara kedua mata yang satu ini juga bisa dijadikan indikasi kepribadian seorang wanita yang memiikinya. Mata berdekatan ini adalah keadaan dimana kedua mata memiliki jarak yang dekat bahkan tidak sepanjang mata itu sendiri. Mata yang berdekatan ini ternyata biasa dimiliki oleh wanita yang memiliki rasa percaya yang sangat tinggi dimana dia selalu ingin tampil di depan umum, namun sifatnya yang keras kepala bisa membuatnya terlihat seperti orang yang egois. Wanita yang memiliki bentuk mata ini biasanya akan lebih suka mengerjakan semuanya sendiri tanpa bantuan dan campur tangan orang lain dalam menyelesaikannya.
4. Mata Berjauhan
Lawan dari kata berdekatan yaitu berjauhan, sebuah mata yang memiliki jarak berjauhan antara satu mata dengan yang lain ini bisa dikatakan sebagai model mata yang berjauhan. Sama seperti jarak mata yang berjauhan, kepribadian seorang wanita yang memilikinya ini cenderung bisa melihat segala hal dari berbagai sisi sehingga sudut pandangnya luas. Selain hal itu, kepribadian yang bisa dimiliki oleh wanita bermata berjauhan ini adalah suka mengeksplorasi alam di sekitarnya, terbukti dengan adanya keinginan akan sesuatu yang baru di dalam hidupnya meskipun itu sedikit melanggar aturan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar