Kamis, 14 Mei 2015

Kekuatan-Kekuatan Hebat Manusia di Saat Panik



Tentunya setiap makhluk hidup memiliki keunikan dan juga kehebatan dari dirinya sendiri dan hal ini menjadi hal yang sangat menarik untuk diketahui dan kali ini kita akan membahas seorang manusia. Manusia ternyata memiliki kekuatan yang tersembunyi dan hal ini bisa nampak ketika seseorang tersebut di dalam keadaan yang terdesak. Berikut ini akan kami sampaikan beberapa kekuatan hebat manusia di saat panik yang cukup mencengangkan.
1.  Kekuatan Menghapal Rumus
Kekuatan pertama yang dimiliki oleh manusia yang termasuk dalam kekuatan yang hebat adalah sebuah kemampuan menghapal rumus. Hal ini banyak tidak bisa dilakukan oleh siswa atau mahasiswa ketika sedang pelajaran dan hal ini akan menjadi sebuah kemampuan yang muncul dengan sendirinya ketika dalan keadaan panik karena sedang melakukan ujian.
Biasanya kemampuan hebat ini akan bisa muncul di detik terakhir ujian dan hal ini memang karena murni kemampuan berpikir seseorang. Ketika merasa terdesak, seseorang akan bisa memacu kerja otak menjadi lebih keras lagi sehingga bisa memunculkan pikiran dan ingatan yang mungkin terlupakan.

2.  Kekuatan Lari Cepat
Mungkin Anda tidak pernah menyangka bahwa Anda bisa berlari dengan cepat melebihi apa yang Anda pikirkan. Hal ini akan dialami oleh seseorang ketika dia merasa terdesak dan sedang ketakutan atau menghindari sesuatu. Hal ini bisa membuat seseorang tersebut lari dengan kecepatan tinggi yaitu dua kali lebih cepat dibanding kecepatan lari pada normalnya.
Kekuatan lari ini bisa terjadi karena pada saat ketakutan, tubuh akan mengeluarkan hormon adrenalin yang besar sehingga bisa memacu kerja jantung dan paru-paru serta memperlebar pembuluh darah dan mengeluarkan nutrisi dalam tubuh untuk memberi kekuatan kepada otot. Ketika otot telah berisi energi bisa membuat seseorang menggerakkan ototnya lebih besar dari biasanya.

3.  Kekuatan Beban Berat
Kekuatan selanjutnya yang merupakan kekuatan hebat manusia saat panik adalah bisa mengangkat beban yang berat. Sebenarnya menurut penelitian, seseorang bisa mengangkat sekitar 6-7 dari beban tubuhnya sendiri. Hal ini tentunya membuat manusia bisa menjadi orang super bukan?
Namun kebanyakan orang tidak pernah mendorong dirinya sendiri untuk bisa mengangkat beban berat tersebut, namun ketika dalam keadaan panik, adrenalin akan meningkat dan akan membuat otot memiliki tenaga yang lebih. Bahkan pernah ada kasus dimana seorang gadis 22 tahun bisa mengangkat mobil BMW dengan kekuatannya ketika sang ayah terjepit mobil tersebut.

4.  Kekuatan Melompat Tinggi
Jika Anda melihat sebuah tembok yang tinggi, Anda akan berputus asa bukan jika bisa melewatinya? Hal ini adalah hal yang salah karena ternyata manusia bisa memiliki kemampuan untuk bisa melompati tembok yang besar tersebut.
Hal ini terjadi ketika Anda sedang panik dan bisa membuat kaki dan tangan Anda memiliki kekuatan lebih untuk melakukan hal yang ada diluar nalar Anda. Kemampuan ini akan menjadi kemampuan yang hebat dan Anda perlu untuk mendorong diri Anda lebih keras lagi untuk bisa melakukann

Tidak ada komentar:

Posting Komentar