Bila seseorang ingin menambah
tabungannya dalam rekening sebuah bank, dia akan mencari bagaimana cara
mengembangkan harta tersebut. Demikian juga bagi orang yang ingin
mengembangkan cinta dan kasih dengan pasangannya, maka harus mencari tahu
cara yang cocok untuk mengembangkan cinta mereka. Berikut beberapa cara
yang bisa dilakukanuntuk menumbuhkan cinta dan kasih sayang terhdap pasangan
(sumai-istri):
1. Saling memberi hadiah
Meski
hanya sekedar simbolis. Bunga yang diletakkan pada bantal tempat tidur
sebelum tidur, akan mampu memunculkan sihir menakjubkan, ambil secarik kertas
kecil, anda tuliskan di atasnya kata-kata romantis untuk menambah reaksi yang
luar biasa darinya. Ketika seorang laki-laki mengeluarkan sejumlah uang untuk
membeli hadiah, maka akan digantikan oleh pancaran sinar bahagia dari wajah
istri, senyuman, kalimat pujian, serta kelembutan dan kebahagiaan yang akan
menyelimuti seluruh sudut rumah. Seorang istri juga hendaknya membalas
hadiah-hadiah dari suaminya tersebut.
2. Mengkhususkan waktu
Mengkhususkan
waktu untuk duduk bersama, dan diam mendengarkan curahan hati pasangan dengan
penuh kerinduan dan perhatian. Banyak para pensyarah hadits Ummu Zara’ yang
takjub akan diamnya Rasulullah saat mendengarkan pembicaran Aisyah yang
panjang lebar, untuk menceritakan sebuah kisah.
3. Pandangan yang mengisyaratkan cinta dan ketertarikan
Perasaan
cinta tidak akan tersampaikan hanya dengan melakukan tugas-tugas wajib
sebagai suami atau istri saja, atau meski telah saling mengungkapkannya
melalui kata-kata. Karena seringkali perasaan cinta tersampaikan melalui
isyarat-isyarat tak langsung, seperti mimik wajah, intonasi suara, tatapan
mata, dan lain sebagainya, semua ini merupakan media untuk mengirimkan pesan
ke jiwa. Sudahkah sepasang suami-istri mempelajari seni bahasa mata? Dan
intonasi suara, mimik wajah? Karena betapa banyak bahasa mata yang berhasil
menaklukkan hati?
4. Sambutan hangat dan ucapan perpisahan
Sambutan
hangat dan ucapan perpisahan ketika dia masuk dan keluar rumah, ketika dia
pergi jauh dan kembali, juga melalui telepon.
5. Memuji istri
Memuji
istri dan membuatnya merasa bahwa Anda cemburu kepadanya, serta jangan pernah
membandingkan dia dengan yang lain.
6. Bersama mengerjakan beberapa tugas ringan
Bersama
mengerjakan beberapa tugas ringan seperti merencanakan masa depan, menyusun
perpustakaan pribadi, membantunya menyiapkan makanan terentu yang siap saji,
merapikan mainan-mainan anak, menulis keperluan rumah, dan
pekerjaan-pekerjaan ringan lainnya, yang dapat menjadi media untuk berkasih
sayang, tertawa bersama, dan membangun mawaddah.
7. Bertutur baik dengannya
Bertutur
baik dengannya dan ungkapkan cinta dengan kalimat-kalimat hangat dan ringan,
seperti menyatakan cinta kepadanya, dan memberitahunya bahwa Anda merasa
mendapatkan nikmat besar dengan menikahinya.
8. Jadwalkan sebuah waktu sebagai tempat bicara dari hati ke hati
Disitu,
berbagilah senyum dan tawa bersamanya. Lupakan masalah-masalah sejenak,
jauhkan posisi kalian berdua dari anak-anak, rengekan-rengekan dan gaduhnya
pertengkaran mereka. Ini akan memberikan pengaruh besar bagi kedekatan dan
cinta kalian.
9. Seimbang dalam menerima dan menolak
ini
cara yang penting. Jangan menjadi pihak yang selalu menerima, dan jangan pula
selalu menolak atau menghindar dari pemberian. Kita dilarang terlalu
mencintai, dan berlebihan dalam memberi kasih sayang. Menolak butuh
kecerdasan, maka jangan terlalu berlebihan atau meninggalkannya sama sekali.
Berbuat berlebihan dalam dua hal ini akan berarti meniadakan cinta dan
kerinduan, dari sini pula seringkali muncul masalah-masalah dalam kehidupan
suami-istri
10.
Saling menguatkan ketika
terjadi sebuah masalah
Seperi
istri terserang penyakit atau hamil, lalu dia butuh pelayanan lahir dan batin
dari suami, atau ketika suami tengah tertekan dalam urusan pekerjaannya, lalu
dia butuh sentuhan kelembutan dari istri, ia ingin ada orang di sampingnya.
Karena itu, ikut merasakan sakit
atas sakit yang diderita pasangan akan memberi pengaruh yang besar dalam
membina mawaddah, menjadikan keduanya lebih dekat, lebih mencintai
satu sama lain.
|
|
Minggu, 11 November 2012
10 Cara Mengembangkan Cinta
Langganan:
Postingan (Atom)